Senin, 16 April 2012

ALL ABOUT JAVA PROGRAMING



Java secara resmi diperkenalkan oleh SUN pada dunia pada tanggal 23 Mei 1995. Sedangkan sejarah pembangunan Java sendiri sudah dimulai sejak tahun 1991. Saat itu tim “Stealth Project” mengadakan pertemuan (brainstorming) untuk menciptakan suatu sistem software yang mampu berjalan pada alat-alat elektronik (small devices).

James Gosling berkonsentrasi pada ide pembuatan bahasa pemrograman. Pada Juni 1991, muncullah bahasa interpreter “Oak” yang menjadi cikal bakal dari Java. Kemudian secara resmi pada tahun 1995 Java diperkenalkan bersama dengan browser HotJava , Java pun merambah ke dunia web.

Kenyataan ini mungkin agak sedikit berbeda dengan ide pembuatan Java pada awalnya. Internet ternyata membantu menjadikan Java terkenal seperti sekarang ini. Memang harus diakui karena semakin berkembangnya Internet, maka fokus pemograman saat ini mengarah ke pemograman Internet itu sendiri.

Saat ini Java dibagi menjadi 3 macam framework atau teknologi yaitu J2SE untuk pemogramman aplikasi berbasis console dan destop, kemudian J2EE untuk pemogramman aplikasi berskala enterprise seperti aplikasi web-base (JSP dan Servlet), komponen (EJB), Web Services dan lain – lain. Kemudian framework yang terakhir adalah J2ME untuk pemogramman small divice seperti hanphone dan pda.




Sintaks bahasa pemogramman Java adalah pengembangan dari bahasa pemogramman C/C++. Sehingga bagi mereka yang sudah terbiasa dengan C/C++, tidak akan mengalami kesulitan mempelajari bahasa pemogramman Java.

Java adalah bahasa pemogramman yang sederhana dan tangguh. Berikut ini adalah beberapa karakteristik dari Java sesuai dengan white paper dari Sun.

Berorientasi Object, java telah menerapkan konsep pemograman berorientasi object yang modern dalam implementasinya
Robust, java mendorong pemograman yang bebas dari kesalahan dengan bersifat strongly typed dan memiliki run-time checking
Protable, program java dapat berjalan pada sistem operasi apapun yang miliki Java Virtual Machine
Multithreading, Java mendukung pemograman multithreading dan telah terintegrasi secara langsung dalam bahasa Java.
Dinamis, program Java dapat melakukan sesuatu tindakan yang ditentukan pada saat eksekusi program dan bukan pada saat kompilasi.
Sederhana, Java menggunakan bahasa yang sederhana dan mudah dipelajari.
Terdistribusi, Java didesain untuk berjalan pada lingkungan yang terdistribusi seperti halnya internet.
Aman, aplikasi yang dibuat dengan bahasa java lebih dapat dijamin keamanannya terutama untuk aplikasi internet.
Netral secara arsitektur, Java tidak terikat pada suatu mesin atau sistem operasi tertentu.
Interpreted, aplikasi Java bisa dieksekusi pada platform yang berbeda-beda karena melakukan interpretasi pada bytecode.
Berkinerja Tinggi, bytecode Java telah teroptimasi dengan baik sehingga eksekusi program dapat dilakukan secara cepat.

0 komentar:

Posting Komentar

Jika anda merasa tulisan maupun artikel ini sangat berguna bagi anda Please folow blog ini dan tinggalkan jejak anda di sini dengan berkomentar. Terimakasih telah berkunjung.

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons